MAKNA LAMBANG


1. Tulisan Padepokan "Insan Muttaqin" Pemalang melambangkan sebagai bentuk sarana dan wadah Padepokan atau Lembaga ataupun Organisasi.

2. Gambar buku dan pena melambangkan adanya sebuah kewajiban untuk menuntut Ilmu.

3. Garis-garis pada buku menggambarkan Ilmu yg di pelajari, di mana 5 garis pada sisi kiri mnggambarkan Rukun Islam, dan 6 garis pada sisi kanan menggambarkan Rukun Iman.

4. Gambar tangan melambangkan Do'a dan sarana mengangkat hasil dari pada menuntut ilmu.

5. Hati yang bersinar melambangkan kebersihan Hati.

6. Gambar Bintang melambangkan keberhasilan, dan sepuluh sudut yang ada pada bintang melambangkan  jumlah dari jurus awal di "Padepokan Insan Muttaqin".

7. Gambar dua Pedang melambangkan adanya kekuatan.

8. Warna dasar luar Hijau melambangkan kesejahteraan.

9. Warna dasar dalam Orange melambangkan Semangat.

10. Garis Hitam yang membungkus semua lambang menggambarkan Garis Peraturan, dan warna hitam sendiri bermakna tegas dan kuat, maka makna dari Garis hitam yg membungkus semua lambang ialah Peraturan yang kuat dan Tegas, yang berarti segala sesuatu dan bentuk pembelajaran serta aktifitas yang ada pada "Padepokan Insan Muttaqin" tidak keluar dari garis peraturan yang kuat sebagaimana aturan Islam(syari'at Islam).

Kesimpulan dari lambang di atas adalah dengan maksud dan mengikuti serta menjadi Anggota "Padepokan Insan Muttaqin" adalah sebagai sarana media pembelajaran guna meningkatkan keilmuan serta meningkatkan ketaqwa'an dengan mempelajari dan menghayati ajaran Agama Islam(Rukun Islam dan Rukun Iman) kemudian mengamalkannya. Karna dengan cara itulah yang nantinya akan membawa pada kesucian dan kemurahan Hati sebagai penerap yang akan membawa kita pada keberhasilan dan kesuksesan serta keselamatan pada kehidupan di Dunia maupun kehidupan di Akhirat.
Kekuatan dan kesungguhan dengan keyakinan dan semangat inilah yang nantinya InsyaAllah akan membawa kita untuk menemukan sebuah kedamaian dan kesejahteraan hidup.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar